Penerapan model student teams achievement division berbantuan media utaku untuk meningkatkan hasil belajar muatan ips dan bahasa indonesia Siswa kelas iv sd 2 medini

ULFA, ZEVI ISMIATUL (2020) Penerapan model student teams achievement division berbantuan media utaku untuk meningkatkan hasil belajar muatan ips dan bahasa indonesia Siswa kelas iv sd 2 medini. Sarjana thesis, UMK.

[thumbnail of Hal Judul]
Preview
Text (Hal Judul)
HAL JUDUL.pdf - Accepted Version

Download (797kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1]
Preview
Text (Bab 1)
BAB I.pdf - Accepted Version

Download (229kB) | Preview
[thumbnail of Bab 2] Text (Bab 2)
BAB II.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (516kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab 3] Text (Bab 3)
BAB III.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (570kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab 4] Text (Bab 4)
BAB IV.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
[thumbnail of Bab 5] Text (Bab 5)
BAB V.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (130kB) | Request a copy
[thumbnail of Daftar Pustaka]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Accepted Version

Download (348kB) | Preview
[thumbnail of Lampiran] Text (Lampiran)
LAMPIRAN.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (6MB) | Request a copy

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan keterampilan mengajar guru, memaparkan peningkatan hasil belajar siswa ranah pengetahuan dan keterampilan serta menjelaskan peningkatan aktivitas belajar siswa dengan menggunakan model student teams achievement division berbantuan media utaku pada kelas IV SD 2 Medini. Model pembelajaran student teams achievement division merupakan model pembelajaran paling sederhana dan telah banyak digunakan oleh guru di seluruh dunia. Media utaku merupakan media pembelajaran hasil modivikasi dari permainan ulartangga yang sudah di sesuaikan dengan kegaiatan pembelajaran yang bertujuan agar anak dapat bermain sambil belajar sehingga anak tidak bosan. Materi yang dikaji dalam penelitian ini adalah sumber daya alam dan puisi. Hasil belajar merupakan keberhasilan siswa dalam belajar yang terwujud dalam bentuk angka. Penelitian tindakan kelas inidilaksanakan pada kelas IV SD 2 Medini dengan subjek penelitian 18 siswa kelas IV. Penelitian ini berlangsung selama dua siklus, setiap siklus terdiri dari empat tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi.Instrument yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar observasi keterampilan mengajar guru, tes hasil belajar ranah pengetahuan, lembar observasi hasil belajar ranah keterampilan dan lembar observsi aktivitas belajar siswa. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis data kuantitatif dan teknik analisis data kualitatif. Hasil penelitian tindakan kelas menunjukkan peningkatan keterampilan guru pada siklus I memperoleh nilai rata-rata 80 dengan kategori C (cukup) dan pada siklus II memperoleh nilai rata-rata89 dengan kategori B (baik). Hasil belajar ranah pengetahuan muatan IPS dan Bahasa Indonesia pada siklus I memperoleh nilai rata-rata 76 dan 76 dengan ketuntasan klasikal 67% dan 72% sedangkan pada siklus II memperoleh nilai rata-rata 83 dan 81 dengan ketuntasan klasikal 83% dan 78%. Sedangkan hasil belajar ranah keterampilan siklus I memperoleh nilai rata-rata 78 dengan kategori C (Cukup) dan siklus II memperoleh nilai rata-rata 84 dengan kategori B (baik). Aktivitas belajar siswa pada siklus I memperoleh nilai rata-rata 74 dengan kategori D (perlu bimbingan) dan siklus II memperoleh nilai rata-rata 85 dengan kategori B (baik). Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, penerapan model student teams achievement division berbantuan media utaku terbukti dapat meningkatkan hasil belajar siswa.

Item Type: Skripsi/ Thesis (Sarjana)
Dosen Pembimbing: Pembimbing 1 Dr. Erik Aditia Ismaya, S.Pd, M.A. Pembimbing 2 Much Arsyad Fardani, S.Pd, M.Pd.
Kata Kunci: stad,utaku, hasil belajar
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Pendidikan > Teori dan praktek pendidikan
Program Studi: Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Mr Firman Al Mubaroq
Date Deposited: 28 Apr 2021 19:38
Last Modified: 28 Apr 2021 19:38
URI: http://eprints.umk.ac.id/id/eprint/13841

Actions (login required)

View Item View Item