Nilai karakter cinta tanah air dalam film “tanah surga katanya” karya herwin novianto sebagai pendidikan anak sekolah dasar

WIDYANINGRUM, ROSFIDA ARIANA (2022) Nilai karakter cinta tanah air dalam film “tanah surga katanya” karya herwin novianto sebagai pendidikan anak sekolah dasar. Sarjana thesis, Universitas Muria Kudus.

[thumbnail of Halaman Judul]
Preview
Text (Halaman Judul)
HAL JUDUL.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB 1]
Preview
Text (BAB 1)
BAB I.pdf - Published Version

Download (592kB) | Preview
[thumbnail of BAB 2] Text (BAB 2)
BAB II.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 3] Text (BAB 3)
BAB III.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (475kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 4] Text (BAB 4)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 5] Text (BAB 5)
BAB V.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (261kB) | Request a copy
[thumbnail of Daftar Pustaka]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (376kB) | Preview
[thumbnail of Lampiran] Text (Lampiran)
LAMPIRAN.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstrak

Proses pendidikan dan pembelajaran dalam sistem pendidikan di Indonesia saat ini sebagian besar lebih berpusat pada peningkatan kemampuan intelektual. Tertinggalnya pendidikan karakter di Indonesia berdampak pada mulai lunturnya karakter cinta tanah air peserta didik. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana wujud dan penerapan nilai karakter cinta tanah air yang terdapat pada film “Tanah Surga Katanya” sebagai pendidikan anak Sekolah Dasar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui wujud dan penerapan nilai karakter cinta tanah air dalam film “Tanah Surga Katanya” sebagai pendidikan anak Sekolah Dasar. Cinta tanah air merupakan cara berpikir, bertindak, dan bersikap seseorang yang menunjukkan rasa kesetiaan yang tinggi terhadap bangsa dan negara. Film merupakan sebuah mahakarya budaya sebagai perkembangan yang berupa gambar bergerak dan dapat ditampilkan melalui media visual. Pendidikan sekolah dasar merupakan pendidikan anak yang berusia sekitar 7 sampai 13 tahun sebagai pendidikan pada tingkat dasar yang dikembangkan oleh satuan pendidikan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan jenis penelitian kepustakaan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, dokumentasi, dan analisis isi. Sumber data yang digunakan berupa sumber data primer yaitu film “Tanah Surga Katanya” dan juga anak sekolah dasar, sedangkan sumber data sekunder yaitu buku-buku, jurnal, artikel, majalah website, dan blog di internet. Metode analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis isi (Content analysis). Keabsahan data diperoleh dengan triangulasi sumber data dalam penelitian. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian membuktikan bahwa terdapat wujud nilai karakter cinta tanah air dalam film “Tanah Surga Katanya” yaitu, menanamkan nasionalisme dan persatuan dan kesatuan bangsa, menggunakan Bahasa Indonesia dengan baik dan benar, memajang bendera Indonesia, Pancasila, gambar presiden serta simbol-simbol negara lainnya, bangga dengan karya bangsa, melestarikan seni dan budaya bangsa. Penerapan nilai karakter cinta tanah air dalam film “Tanah Surga Katanya” sebagai pendidikan anak sekolah dasar dapat dilakukan dengan 3 cara yaitu mengingatkan, memberikan contoh, dan memberi motivasi. Berdasarkan hasil penelitian, pendidik maupun orang tua hendaknya lebih memperhatikan peserta didik dalam memberikan tontonan. Sebab tidak dapat dipungkiri bahwa film merupakan tayangan yang mudah mempengaruhi karakter peserta didik.

Item Type: Skripsi/ Thesis (Sarjana)
Dosen Pembimbing: Dosen Pembimbing 1. Dr. Khamdun, M.Pd. Dosen Pembimbing 2. Much Arsyad Fardani, M.Pd.
Kata Kunci: Cinta Tanah Air, Film, Nilai Karakter, Pendidikan Anak Sekolah Dasar
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Pendidikan > Teori dan praktek pendidikan
Program Studi: DDC > Pendidikan Bahasa & Sastra indonesia
Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa & Sastra indonesia
Depositing User: Mr Firman Al Mubaroq
Date Deposited: 19 Dec 2022 20:05
Last Modified: 19 Dec 2022 20:05
URI: http://eprints.umk.ac.id/id/eprint/17395

Actions (login required)

View Item View Item