METODE PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING MENGGUNAKAN LAYANAN PENGUASAAN KONTEN BERBASIS MULTIMEDIA POWER POINT SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN BERPIKIR POSITIF

Dewi, Eka Riyana (2013) METODE PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING MENGGUNAKAN LAYANAN PENGUASAAN KONTEN BERBASIS MULTIMEDIA POWER POINT SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN BERPIKIR POSITIF. Update Test thesis, FKIP UMK.

[thumbnail of Halaman Sampul]
Preview
PDF (Halaman Sampul)
Hal._Judul.pdf - Accepted Version

Download (293kB)
[thumbnail of Bab 1] PDF (Bab 1)
BAB_II.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (243kB)
[thumbnail of Bab 2] PDF (Bab 2)
BAB_II.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (243kB)
[thumbnail of Bab 3] PDF (Bab 3)
BAB_III.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (259kB)
[thumbnail of Bab 4] PDF (Bab 4)
BAB_IV.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (494kB)
[thumbnail of Bab 5] PDF (Bab 5)
BAB_V.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (271kB)
[thumbnail of Bab 6] PDF (Bab 6)
BAB_VI.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (106kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
Daftar_Pustaka.pdf - Accepted Version

Download (99kB)
[thumbnail of Lampiran] PDF (Lampiran)
Lampiran.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstrak

Dewi, Eka Riyana. 2013. Metode Pembelajaran Contextual Teaching And Learning Menggunakan Layanan Penguasaan Konten Berbasis Multimedia Power Point Sebagai Upaya Meningkatkan Berpikir Positif. Bimbingan dan Konseling, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muria Kudus. Dosen Pembimbing : 1. Drs. Susilo Rahardjo, M.Pd., 2. Drs. H. Sucipto, M.Pd, Kons Kata kunci : Layanan Penguasaan Konten; Berpikir Positif Berdasarkan hasil survey awal di SMP 1 Jati Kudus permasalahan kurangnya kemampuan siswa dalam berfikir positif itu sangat banyak ditemukan peneliti pada siswa-siswi kelas VIII C SMP 1 Jati Kudus tahun ajaran 2012/2013, banyak ditemukan di antara siswa-siswi kelas tersebut yang saling berfikiran negatif baik itu terhadap sesama teman maupun terhadap gurunya, misalnya siswa sering beranggapan jika teman yang menasehatinya itu adalah teman yang suka ikut campur dalam urusannya dan siswa juga selalu menganggap kalau guru yang mengarahkannya kearah yang lebih baik itu sebagai guru yang galak. Dan salah satu bentuk bantuan konselor tehadap para konselinya adalah dengan membantu para konselinya supaya mampu untuk meningkatkan pemikiran yang positif terhadap segala hal dengan cara menerapkan Metode Pembelajaran Contextual Teaching And Learning yang menggunakan Layanan Penguasaan Konten Berbasis Multimedia Power Point. Tujuan penelitian ini adalah : 1. Untuk mendapatkan faktor-faktor yang menyebabkan kurangnya kemampuan siswa kelas VIII C di SMP 1 Jati Kudus tahun ajaran 2012/2013 dalam berfikir positif. 2. Mendapatkan hasil dari kegiatan penerapan metode Contextual teaching and learning menggunakan layanan penguasaan konten berbasis multimedia power point itu mampu untuk meningkatkan berfikir positif siswa kelas VIII C SMP 1 Jati Kudus tahun ajaran 2012/2013. Kegunaan yang diharapkan dari hasil penelitian ini adalah sebagai berikut : 1. Bertambahnya pengetahuan konselor dalam memberikan layanan bimbingan dan konseling khususnya dalam penerapan metode Contextual Teaching and Learning menggunakan layanan penguasaan konten berbasis multimedia power point sebagai upaya meningkatkan kemampuan berfikir positif siswa kelas VIII C SMP 1 Jati Kudus tahun ajaran 2012/2013. 2. Mendapatkan masukan kepada guru pembimbing tentang upaya meningkatkan kemampuan berfikir positif siswa kelas VIII C SMP 1 Jati Kudus tahun ajaran 2012/2013. Metode pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi dan catatan lapangan. Analisis data menggunaka deskriptif kualitatif dengan metode triangulasi data. Penelitian ini adalan PTBK dengan pelaksanaan peneitian sebanyak 2 siklus, setiap siklusnya 3 kali pertemuan. Variabel penelitian ini adalah Metode Pembelajaran Contextual Teaching And Learning Menggunakan Layanan Penguasaan Konten dan Berpikir Positif. Berdasarkan penelitian pada observasi kondisi psikologis siswa setelah siklus I dan siklus II, dapat dikatakan bahwa melalui penerapan metode Contextual teaching and learning menggunakan layanan penguasaan konten berbasis multimedia power point berpikir positif siswa dapat meningkat. Hal ini terbukti dari hasil yang diperokleh dari setiap observasi yang dilakukan sebelum tindakan dan setelah siklus yang memperlihatkan bahwa pola berpikir positif siswa mengalami perkembangan rata-rata pra siklus 42% (K), pada siklus I 54,2% (S) dan pada siklus II 75,2% (B), berdasarkan hasil pembahasan penelitian dapat disimpulkan bahwa penerapan metode Contextual teaching and learning menggunakan layanan penguasaan konten berbasis multimedia power point dapat meningkatkan berpikir positif siswa kelas VIII C SMP 1 Jati Kudus tahun ajaran 2012/2013. Saran yang diberikan : 1. Kepada kepala sekolah maka diharapkan kepala sekolah dapat memberikan fasilitas sarana dan prasarana yang menunjang pelaksanaan bimbingan dan konseling di sekolah agar program layanan bimbingan dan konseling dapat berjalan dengan baik. 2. Kepada konselor sekolah, Hendaknya agar konselor sekolah memberikan penerapan metode Contextual Teaching and Learning menggunakan layanan penguasaan konten berbasis multimedia Power Point yang berkaitan dengan berpikir positif siswa secara lebih intensif dan dalam pemberian layanan penguasaan konten sebaiknya sesuaikan dengan kebutuhan siswa sehingga potensi siswa dapat berkembang secara optimal. 3. Kepada siswa diharapkan siswa dalam mengikuti kegiatan layanan penguasaan konten selalu menjaga kekompakan, kerjasama dan saling menghargai pendapat teman, serta diharapkan pula siswa dapat memiliki pribadi dan sikap yang baik melalui berpikir positif

Item Type: Skripsi/ Thesis (Update Test)
Dosen Pembimbing: pembimbing:Drs.Susilo Rahardjo,M.Pd
Kata Kunci: bimbingan dan konseling
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Program Studi: Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Bimbingan & Konseling
Depositing User: Mr Firman Al Mubaroq
Date Deposited: 27 Mar 2014 03:21
Last Modified: 27 Mar 2014 03:21
URI: http://eprints.umk.ac.id/id/eprint/2289

Actions (login required)

View Item View Item