Meningkatkan keberanian siswa dalam berpendapat melalui layanan bimbingan kelompok dengan teknik shaping tahun ajaran 2019/2020

KURNIAWATI, APRILIA JEVI (2019) Meningkatkan keberanian siswa dalam berpendapat melalui layanan bimbingan kelompok dengan teknik shaping tahun ajaran 2019/2020. Update Test thesis, UMK.

[thumbnail of Hal. Judul]
Preview
PDF (Hal. Judul)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Accepted Version

Download (170kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1]
Preview
PDF (Bab 1)
BAB I.pdf - Accepted Version

Download (250kB) | Preview
[thumbnail of Bab 2] PDF (Bab 2)
BAB II.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (348kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab 3] PDF (Bab 3)
BAB III.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (551kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab 4] PDF (Bab 4)
BAB IV.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (790kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab 5] PDF (Bab 5)
BAB V.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (171kB) | Request a copy
[thumbnail of Daftar Pustaka]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Accepted Version

Download (170kB) | Preview
[thumbnail of Lampiran] PDF (Lampiran)
LAMPIRAN.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy
Official URL: http://eprints.umk.ac.id

Abstrak

Tujuan Penelitian ini adalah : 1. Mendiskripsikan Layanan Kelompok dengan teknik shaping dalam meningkatkan keberanian siswa dalam berpendapat kelas X IPS 3 Karanganyar Demak. 2. Memperoleh peningkatan Keberanian Siswa dalam bependapat kelas X IPS 3 SMA 1 Karanganyar Demak. Keberanian Berpendapat merupakan kemampuan seseorang yang memiliki rasa percaya diri yang tinggi dalam mengungkapkan apa yang sedang dipikirkan dalam hati untuk mencapai tujuan yang diinginkan, melalui kata-kata yang telah tersusun sedemikian rupa dengan baik dan tepat yang mengandung maksud tertentu. Dalam penelitian ini keberanian berpendapat pada SMA 1 Karanganyar tergolong kurang. peneliti telah melakukan pengamatan di kelas X IPS 3 terlihat bahwa siswa lebih memilih diam saja dan tidak berani bertanya saat dirasa belum jelas akan pembahasan, siswa takut takut pendapatnya menyinggung orang alin dan takut pendapatnya tidak di terima, siswa merasa kurang lancar dalam menyampaikan kata yang baik dan benar saat akan mengutarakan pendapatnya, intonasi suara kuarang jelas saat berbicara, siswa takut bila ada sanggahan dari pihak lain. Rendahnya keberanian berpendapat menunjukan sikap negative terhadap kualitas kemampuan yang dimilikinya. Dengan diberikan layanan bimbingan kelompok dan teknik shaping dapat meningkatkan keberanian berpendapat pada siswa. Pemberian layanan bimbingan kelompok dengan teknik shaping tersebut juga di dasari penguatan positif ketika siswa dirasa ingin melakukan perilaku yang ingin dicapai yaitu memberanikan diri dalam mengutarakan pendapatnya, peneliti langsung saja memberikan penguatan dan reward sewaktu-waktu bila siswa sudah mulai memberanikan diri maju untuk mengutarkan pendapatnya. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan bimbingan dan konseling. Subjek penelitian ini adalah 8 siswa di SMA 1 Karanganyar Demak. Variable penelitian : layanan bimbingan kelompok dengan teknik shaping (Variable bebas) dan keberanian berpendapat (Variable terikat). Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus kegiatan yaitu : perencanaan, pelaksanaan/tindakan, observasi/pengamatan, dan selanjutnya akan melakukan analisis dan refleksi.Hasil penelitian pada pra siklus keberanian berpendapat menunjukan presentase 42% dalam kategori kurang. pada siklus I menunjukan presentase 63% dalam kategori cukup dan pada siklus II mendapatkan presentase 80% dalam kategori baik. Hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa keberanian berpendapat melalui layanan bimbingan kelompok dengan teknik shaping pada siswa kelas X IPS 3 SMA 1 Karanganyar Demak berhasil ditingkatkan dilihat dari hasil yang diperoleh pra siklus ke siklus II memperoleh peningkatan 21%, dari siklus I ke siklus II memperoleh peningkatan sebesar 17%. Dengan demikian penelitian tindakan bimbingan dan konseling dapat dieterima karena telah memenuhi indikator keberhasilan mencapai 63%. Saran yang diberikan kepada 1) Bagi kepala sekolah, kepala sekolah dapat memberikan sarana prasarana yang mendukung dalam kegiatan bimbingan dan konseling agar konselor atau guru BK dapat membantu siswa yang bermasalah dengan baik 2) untuk peserta didik secara sadar mengetahui pentingnya memiliki keberanian dalam berpendapat, 3) peneliti dapat mejadikan penelitian sebagai acuan atau referensi untuk mnegembangkan penelitian layanan bimbingan kelompok teknik shaping. 4) Bagi guru Bk, guru BK dapat melaksanakan layanan bimbingan kelompok teknik shaping lanjutan untuk meningkatkan keberanian siswa.

Item Type: Skripsi/ Thesis (Update Test)
Dosen Pembimbing: Pembimbing 1 : Drs. Arista Kiswantoro, M.Pd NIDN : 0611116401 Pembimbing 2 : Indah Lestari., S.Pd.,M.Pd., Kons NIDN : 0610118701
Kata Kunci: Keberanian Berpendapat, Layanan Bimbingan Kelompok, Teknik Shaping
Subjects: Pendidikan > Teori dan praktek pendidikan > Konsultas dan konseling pendidikan
Pendidikan > Teori dan praktek pendidikan
Program Studi: Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Bimbingan & Konseling
Depositing User: Mr Firman Al Mubaroq
Date Deposited: 27 Sep 2019 02:26
Last Modified: 27 Sep 2019 02:26
URI: http://eprints.umk.ac.id/id/eprint/11573

Actions (login required)

View Item View Item