Pengembangan Media Bimbingan dan Konseling Berbasis Islami untuk Membentuk Karakter Mandiri Anak Usia Dini Kabupaten Kudus

Lestari, Indah and Gudnanto, - (2014) Pengembangan Media Bimbingan dan Konseling Berbasis Islami untuk Membentuk Karakter Mandiri Anak Usia Dini Kabupaten Kudus. [Experiment]

[thumbnail of Laporan full]
Preview
PDF (Laporan full)
Laporan_akhir_PDP_2014_full.pdf - Accepted Version

Download (1MB)

Abstrak

Pengembangan Media Bimbingan dan Konseling Berbasis Islami untuk Membentuk Karakter Mandiri Anak Usia Dini Keabupaten Kudus Inovasi media pelayanan bimbingan dan konseling yang sarat akan nilai sangat diperlukan untuk menyeimbangkan permainan-permainan yang sekarang sudah marak beredar di zaman serba teknologi ini yang kurang memberikan penanaman moral pada anak usia dini. Salah satu aspek yang dapat mendorong percepatan meningkatkan moral anak melalui sentuhan nilai-nilai agama. Hal ini mendasari peneliti mengembangan media bimbingan dan konseling berbasis islami untuk membentuk karakter mandiri anak usia dini di kabupeten kudus. Tujuan dari penelitian ini adalah Menghasilkan Prototipe rancangan model media bimbingan dan konseling berbasis islami untuk membentuk karakter mandiri anak usia dini di kabupaten kudus. Metode penelitian yang digunakan adalah Design Research yang setiap siklusnya terdiri atas tahapan preparation for the experiment (persiapan penelitian), design experiment (pelaksanaan desain eksperimen) dan retrospective analysis (analisis data yang diperoleh dari tahap sebelumnya). Hasil yang dicapai saat ini peneliti telah mendapatkan prototipe rancangan media bimbingan dan konseling berbasis islami dalam membentuk karakter mandiri di PAUD IT Bintang Belia Kudus. Langkah yang dilakukan pada tahap preparation for the experiment (persiapan penelitian) adalah telaah literatur, diskusi dengan guru, merancang model media bimbingan dan konseling berbasis islami. Sedangkan pada tahap design experiment (pelaksanaan desain eksperimen) dilakukan pengumpulan data dan uji coba di PAUD IT Bintang Belia Kudus. Pelaksanaan pembelajaran berjalan lancar, respon guru dan siswa sangat baik.

Item Type: Experiment
Kata Kunci: Media Bimbingan dan Konseling Islami, Karakter Mandiri
Subjects: Pendidikan > Teori dan praktek pendidikan
Program Studi: Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Bimbingan & Konseling
Depositing User: Mr Firman Al Mubaroq
Date Deposited: 20 Nov 2014 02:01
Last Modified: 21 Nov 2014 01:32
URI: http://eprints.umk.ac.id/id/eprint/3637

Actions (login required)

View Item View Item