Meningkatkan Kepedulian Sosial Antar Siswa Kelas XI IS 1 SMA N I Karangrayung Melalui Layanan Informasi Tahun Pelajaran 2011/2012

Zaedun, Sandhi Amalantu (2012) Meningkatkan Kepedulian Sosial Antar Siswa Kelas XI IS 1 SMA N I Karangrayung Melalui Layanan Informasi Tahun Pelajaran 2011/2012. Update Test thesis, Universitas Muria Kudus.

[thumbnail of Hal. Judul]
Preview
PDF (Hal. Judul)
HALAMAN_SAMPUL.pdf - Accepted Version

Download (306kB)
[thumbnail of Bab I] PDF (Bab I)
BAB_I_.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (115kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab II] PDF (Bab II)
BAB_II.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (185kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab III] PDF (Bab III)
BAB_III.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (131kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab IV] PDF (Bab IV)
BAB_IV.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (826kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab V] PDF (Bab V)
BAB_V.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (87kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab VI] PDF (Bab VI)
BAB_VI.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (92kB) | Request a copy
[thumbnail of Daftar Pustaka]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
DAFTAR_PUSTAKA.pdf - Accepted Version

Download (93kB)
[thumbnail of Lampiran] PDF (Lampiran)
LAMPIRAN.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (990kB) | Request a copy
[thumbnail of Presentasi Ujian] Microsoft PowerPoint (Presentasi Ujian)
SKRIPSI_PPT.pptx - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstrak

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fenomena yang terjadi di SMA N I Karangrayung, dimana kepedulian sosial siswa rendah. Rendahnya kepedulian sosial siswa disebabkan oleh kurangnya pemahaman siswa akan pentingnya memiliki sikap kepedulian sosial yang tinggi dan manfaatnya bagi orang lain, serta kurangnya informasi bentuk-bentuk kepedulian sosial secara nyata yang dapat dikerjakan. Permasalahan yang diteliti: apakah layanan bimbingan dengan menggunakan layanan informasi dapat meningkatkan kepedulian sosial siswa kelas XI IS 1 SMA N I Karangrayung pada semester II tahun pelajaran 2011/2012?. Tujuan penelitian ini adalah mendiskipsikan faktor-faktor penyebab kurangnya kepedulian sosial siswa dan menemukan peningkatan kepedulian sosial siswa setelah diterapkan layanan bimbingan dengan layanan informasi. Adapun kegunaan penelitian ini: 1. Teoritris: memberikan sumbangan pemikiran bagi perkembangan ilmu pengetahuan, khususnya bimbingan dan konseling tentang model-model pembinaan siswa dengan menggunakan layanan informasi sebagai sarana untuk meningkatkan kepedulian sosial siswa, dan menambah referensi atau bahan pustaka khususnya dalam bidang bimbingan pribadi-sosial. 2. Praktis; a. Membantu meningkatkan pengetahuan dan kemampuan kepedulian sosial siswa khususnya di lingkungan sekolah. b. Memberikan alternatif dalam mengarahkan siswa untuk meningkatkan kepedulian sosial yang dimiliki siswa khususnya di lingkungan sekolah dan umumnya dimasyarakat. c. Sekolah memperoleh sumbangan dalam menanamkan soft skills pada siswa. Landasan teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah kepedulian sosial dan layanan informasi. Hipotesis penelitian ini adalah Penggunaan Layanan Informasi dapat meningkatkan kepedulian sosial antar siswa kelas XI IS 1 SMA N 1 Karangrayung pada semester II tahun pelajaran 2011/2012. Tempat penelitian ini di SMA N I Karangrayung, pelaksanaannya dimulai dari awal bulan April sampai dengan akhir juni 2012. Subjek penelitian berjumlah 40 siswa, terdiri dari 15 orang siswa laki-laki dan 25 orang siswa perempuan. Variabel penelitian: variabel X (layanan informasi) dan variabel Y (kepedulian sosial). Metode pengumpulan data menggunakan teknik observasi dengan sasaran: pengamatan tindakan kongkrit untuk meningkatkan kepedulian sosial dalam layanan informasi, pengamatan kondisi kepedulian sosial siswa, dan proses pelaksanaan layanan informasi. Analisis data pada penelitian ini adalah diskriptif komparatif . Penelitian ini adalah PTK BK dengan penelitian sebanyak 2 siklus, setiap siklus 2 kali pertemuan. Hasil observasi kondisi awal siswa sebelum tindakan ditemukan rata-rata kondisi siswa dalam kategori rendah (kepedulian sosial siswa sebesar 44%). Setelah dilaksanakan layanan informasi dengan dua siklus yaitu siklus I Sikap kepedulian sosial siswa meningkat 12% dari kondisi awal yang semula 44% menjadi 56% dan pada siklus II sikap kepedulian sosial siswa meningkat 18% dari siklus I yaitu 56% menjadi 74%. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan maka dapat disimpulkan bahwa layanan informasi dapat meningkatkan kepedulian sosial siswa. Saran yang diberikan 1. Guru pembimbing mampu memberikan informasi-informasi penting bagi siswanya terkait dengan tingkah laku yang baik didalam sekolah maupun di luar sekolah, 2. Guru pembimbing perlu selalu meng-upgrade pengetahuan dan keterampilannya seiring perkembangan masalah dalam penggunaan metode dan alat bantu dalam pemberian informasi, 3. Guru pembimbing perlu menjaga, melatih, dan mengembangkan profesionalitas sebagai tuntutan teraktualisasinya pelaksanaan dan tanggung jawab tugas.

Item Type: Skripsi/ Thesis (Update Test)
Dosen Pembimbing: osen pembimbing: 1. Dr. Sukiman, M.Pd. 2. Drs. Arista Kiswantoro.
Kata Kunci: Kepedulian Sosial; Layanan Informasi
Subjects: Filsafat. Psikologi. Agama > Etika > Etika dalam kehidupan sosial. Etiket
Ilmu-ilmu Sosial > Sosiologi > Psikologi sosial > Hubungan anatar individu. Perilaku sosial
Pendidikan > Teori dan praktek pendidikan
Pendidikan > Teori dan praktek pendidikan > Sekolah menengah atas (SMA)
Ilmu-ilmu Sosial > Sosiologi > Psikologi sosial
Program Studi: Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Bimbingan & Konseling
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 09 Nov 2012 01:40
Last Modified: 09 Nov 2012 01:40
URI: http://eprints.umk.ac.id/id/eprint/504

Actions (login required)

View Item View Item