Peningkatan Kreativitas Dalam Bercerita Melalui Layanan Penguasaan Konten Dengan Media Gambar Berseri Sd 2 Gondosari Gebog Kudus

-, Repdalini (2016) Peningkatan Kreativitas Dalam Bercerita Melalui Layanan Penguasaan Konten Dengan Media Gambar Berseri Sd 2 Gondosari Gebog Kudus. Update Test thesis, Universitas Muria Kudus.

[thumbnail of Hal. Judul]
Preview
PDF (Hal. Judul)
Halaman_Sampul.pdf - Accepted Version

Download (881kB)
[thumbnail of BAB 1] PDF (BAB 1)
Bab_I.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (167kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 2] PDF (BAB 2)
Bab_II.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (249kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 3] PDF (BAB 3)
Bab_III.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 4] PDF (BAB 4)
Bab_IV.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (808kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 5] PDF (BAB 5)
Bab_V.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (175kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 6] PDF (BAB 6)
Bab_VI.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (106kB) | Request a copy
[thumbnail of Daftar Pustaka]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
Daftar_Pustaka.pdf - Accepted Version

Download (107kB)
[thumbnail of Lampiran] PDF (Lampiran)
Lampiran.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (5MB) | Request a copy
Official URL: http://eprints.umk.ac.id

Abstrak

Tujuan dalam penelitian sebagai berikut: 1. Mendeskripsikan keterampilan peneliti dalam layanan penguasaan konten dengan media gambar berseri untuk meningkatkan kreativitas bercerita pada siswa kelas 4 SD 2 Gondosari Kudus tahun pelajaran 2015/2016. 2. Mendeskripsikan peningkatan kreativitas dalam bercerita setelah mendapat layanan penguasaan konten dengan media gambar berseri pada siswa kelas 4 SD 2 Gondosari Kudus tahun pelajaran 2015/2016. Keterampilan bercerita adalah kemampuan mengungkapkan pendapat atau pikiran dan perasaan kepada seseorang atau kelompok secara lisan maupun tertulis, baik secara berhadapan ataupun dengan jarak jauh. Peneliti bertujuan untuk meningkatkan keterampilan siswa dalam bercerita, agar siswa mampu dengan baik memiliki kompetensi dan keterampilan yang diperlukan untuk bercerita, misalnya penghayatan yang baik dalam bercerita, bercerita sesuai dengan alur cerita, kejelasan ucapan kata dalam bercerita. Untuk mencapai hal tersebut, peneliti menggunakan media gambar berseri, karena gambar berseri merupakan salah satu alat dalam pembelajaran yang mampu merangsang siswa untuk merangkai kata demi kata dan mengolah kreativitas siswa untuk membuat cerita yang berdasarkan pola gambar yang ada dalam gambar berseri tersebut. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah, PTBK melalui prosedur tindakan kelas (Classroom Action Research). Penelitian ini dilaksanakan dalam dua tahap (2 siklus). Subjek penelitian siswa kelas IV SD 2 Gondosari Gebog Kudus Tahun Pelajaran 2014/2015. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan wawancara. Analisis data menggunakan kuantitatif secara deskriptif. Kreativitas siswa dalam bercerita pada pra siklus siswa mendapatkan skor 16,6 rata-rata persentase 33% kategori (Sangat kurang). Pada siklus I rata-rata skor siswa 26 persentase 52% kategori (Cukup). Pada siklus II rata-rata skor siswa 42 persentase 85% kategori (Sangat baik). Dalam penelitian ini peneliti menyampaikan saran sebagai berikut: 1. Kepala sekolah. Dalam penelitian ini menunjukkan bahwa layanan penguasan konten dengan media gambar berseri sangat membantu siswa dalam meningkatkan kreativitas siswa dalam bercerita. Dengan adanya dampak positif dari layanan penguasaan konten ini diharapkan kepala sekolah dapat mempertimbangkan mengenai peran BK dalam sekolah dasar yang masih minim. 2. Guru Pembimbing (Konselor Sekolah). Diharapkan guru pembimbing dapat memaksimalkan layanan bimbingan dan konseling di sekolah, terutama layanan penguasaan konten. Agar pelayanan bimbingan dan konseling dapat membantu meningkatkan kreativitas bercerita siswa melalui layanan penguasaan konten media gambar berseri. 3. Siswa. Diharapkan siswa dapat mengekspresikan diri melalui karya tulis dengan baik dan dapat terbuka dengan pengalaman yang baru serta meningkatkan prestasi dalam pelajaran Bahasa Indonesia secara umum, dan meningkatkan kemampuan becerita secara khususnya. 4. Kepada Peneliti selanjutnya Peneliti nantinya dalam upaya meningkatkan kreativitas dalam bercerita siswa hendaknya lebih memahami kondisi keadaan siswa dalam menghadapi kesulitan-kesulitan yang muncul terkait dengan permasalahan yang dihadapi

Item Type: Skripsi/ Thesis (Update Test)
Dosen Pembimbing: Pembimbing; Drs. Masturi, MM
Kata Kunci: Kreativitas dalam Bercerita, Layanan Penguasaan Konten, Gambar Berseri
Subjects: Pendidikan > Teori dan praktek pendidikan
Program Studi: Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Bimbingan & Konseling
Depositing User: pustakawan umk
Date Deposited: 10 Aug 2016 04:03
Last Modified: 10 Aug 2016 04:03
URI: http://eprints.umk.ac.id/id/eprint/5983

Actions (login required)

View Item View Item