PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN MAKE A MATCH UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPS KELAS IV SD N 3 JEKULO KUDUS

YUSRUL HANA, MUHAMMAD (2018) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN MAKE A MATCH UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPS KELAS IV SD N 3 JEKULO KUDUS. Update Test thesis, UMK.

[thumbnail of hal judul]
Preview
PDF (hal judul)
Hal. Judul.pdf - Accepted Version

Download (730kB) | Preview
[thumbnail of bab 1] PDF (bab 1)
BAB I.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (204kB) | Request a copy
[thumbnail of bab 2] PDF (bab 2)
BAB II.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (354kB) | Request a copy
[thumbnail of bab 3] PDF (bab 3)
BAB III.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (535kB) | Request a copy
[thumbnail of bab 4] PDF (bab 4)
BAB IV.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy
[thumbnail of bab 5] PDF (bab 5)
BAB V.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (171kB) | Request a copy
[thumbnail of bab 6] PDF (bab 6)
BAB VI.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (170kB) | Request a copy
[thumbnail of daftar pustaka]
Preview
PDF (daftar pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Accepted Version

Download (162kB) | Preview
[thumbnail of lampiran] PDF (lampiran)
Lampiran.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (4MB) | Request a copy
Official URL: http://eprints.umk.ac.id

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penerapan model pembelajaran Make A Match dalam meningkatkan keterampilan guru dan hasil belajar pada pelajaran IPS materi koperasi kelas IV SD N 3 Jekulo. Model Make A Match merupakan model yang menekankan pembelajaran dalam kelompok yang saling bekerjasama dan membantu satu sama lainnya. Hasil belajar merupakan perubahan-perubahan yang terjadi pada diri siswa, baik yang menyangkut aspek kognitif, afektif, dan psikomotorik sebagai hasil dari kegiatan belajar. Koperasi adalah kumpulan orang-orang untuk melakasanakan kerjasama, gotong royong berdasarkan bekerja untuk memajukan kepentingan ekonomi. Hipotesis tindakan dalam penelitian ini adalah penerapan model Make A Match materi koperasi guna meningkatkan keterampilan guru dan hasil belajar siswa pada pelajaran IPS kelas IV SD N 3 Jekulo Kudus. Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan di kelas IV SD N 3 Jekulo Kudus dengan subjek penelitian 24 siswa. Penelitian ini berlangsung selama dua siklus, masing-masing siklus terdiri atas 2 pertemuan. Tahapan pada penelitian tindakan kelas ini yaitu perencanaan, tindakan, pengamatan, dan refleksi. Variabel bebas penelitian ini adalah model Make A Match, sedangkan variabel terikat pada penelitian ini adalah hasil belajar. Metode pengumpulan data meliputi observasi, wawancara, dokumentasi, dan tes. Analisis data yang digunakan berupa analisis data kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian terdapat peningkatan hasil belajar ranah kognitif dari siklus I sebesar 70,83% menjadi 87,5% pada siklus II. Hasil belajar ranah afektif meningkat dari siklus I sebesar 65,31% dengan kriteria baik menjadi 78,23% dengan kriteria baik pada siklus II. Hasil belajar ranah psikomotorik meningkat dari siklus I sebesar 64,81% dengan kriteria baik menjadi 78,43% dengan krieria baik pada siklus II. Keterampilan Guru meningkat dari siklus I sebesar 76% dengan kriteria baik menjadi 86,5% dengan kriteria sangat baik pada siklus II. Berdasarkan hasil penelitian tindakan kelas yang dilakukan pada kelas IV SD N 3 Jekulo Kudus dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran Make A Match dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi koperasi baik ranah kognitif, afektif, psikomotorik dan dapat meningkatkan keterampilan guru dalam pengelolaan pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial materi koperasi. Peneliti menyarankan agar dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran guru hendaknya harus menggunakan model pembelajaran inovatif yang sesuai dengan karakteristik siswa dan dapat merangsang siswa agar mau belajar sehingga mampu meningkatkan hasil belajar siswa

Item Type: Skripsi/ Thesis (Update Test)
Dosen Pembimbing: Ika Oktavianti, S.Pd., M.Pd
Kata Kunci: Model Make A Match, Hasil Belajar, Materi Koperasi
Subjects: Pendidikan > Teori dan praktek pendidikan
Program Studi: Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: UPT Perpustakaan UMK
Date Deposited: 22 Mar 2019 01:53
Last Modified: 22 Mar 2019 01:53
URI: http://eprints.umk.ac.id/id/eprint/9288

Actions (login required)

View Item View Item