Pendekatan behavioristik teknik flooding untuk mengurangi kebiasaan merokok disekolah

Rohmah, Firda Azizah (2020) Pendekatan behavioristik teknik flooding untuk mengurangi kebiasaan merokok disekolah. Sarjana thesis, UMK.

[thumbnail of Halaman Depan]
Preview
Text (Halaman Depan)
HALAMAN DEPAN.pdf - Published Version

Download (533kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1]
Preview
Text (Bab 1)
BAB I.pdf - Published Version

Download (212kB) | Preview
[thumbnail of Bab 2] Text (Bab 2)
BAB II.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (281kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab 3] Text (Bab 3)
BAB III.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (273kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab 4] Text (Bab 4)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (347kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab 5] Text (Bab 5)
BAB V.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (122kB) | Request a copy
[thumbnail of Daftar Pustaka]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (192kB) | Preview
[thumbnail of Lampiran] Text (Lampiran)
LAMPIRAN.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstrak

Kebiasaan merokok merupakan kegiatan membakar sebatang rokok yang dilakukan secara berulang-ulang dengan tujuan mendapatkan kesenangan dan rasa nyaman dalam diri. Siswa yang memiliki kebiasaan merokok sering melanggar tata tertib sekolah. Untuk membantu siswa yang memiliki kebiasaan merokok maka peneliti berupaya menerapkan pendekatan behavioristic trknik flooding. Pendekatan behavioeistik adalah untuk merubah perilaku maladatif untuk diganti dengan perilaku adaptif yang diinginkan oleh konseli. Flooding merupakan teknik yang meminta kliennya semakin dekat dengan apa yang ingin dia berubah. Adapun masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana penerapan pendekatan behavioristic teknik flooding dalam mengurangi kebiasaan merokok. Tujuan Penelitian ini adalah: 1. Untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kebiasaan siswa merokok. 2. Untuk mengurangi Kebiasaan merokok dengan layanan konseling pada pendekatan behavioristik teknik flooding pada siswa di MTs Miftahul Huda. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang dirancang dalam bentuk studi kasus. Subjek yang akan diteliti yaitu AF, TR, dan DS siswa yang merokok. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah: 1) Wawancara, 2) Observasi, dan 3) Dokumtasi. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah induktif. Adapun cara menganalisis data dalam penelitian ini dilakukan secara sistematis mulai dari proses pengumpulan data, mengklarifikasi, mendiskripsikan, dan menginterpretasi masing-masing bagian. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penyebab kebiasaan merokok adalah keingin tahuan tentang rokok, keluarga yang merokok, lingkungan banyak perokok, dan rayuan teman sebaya. Dari kebiasaan merokok siswa sering melanggar tata tertib sekolah. Untuk membantu individu dalam mengatasi kebiasaan merokok diberikan konseling behavioristik teknik flooding. Dengan menggunakan pendekatan behavioristik teknik flooding dapat menghasilkan perubahan tingkah laku pada konseli dapat mengurangi rokok yang di hisap tiap harinya. Saran: (1) Kepada siswa, Siswa diharapkan mampu memahami tingkah laku yang baik dan yang buruk untuk dirinya sendiri, dan memahami akibat yang ditimbulkan dari tingkah laku yang dilakukan, sehingga siswa mampu bertanggung jawab atas tingkah laku yang diperbuatnya. (2) Guru BK, Siswa diharapkan mampu memahami tingkah laku yang baik dan yang buruk untuk dirinya sendiri, dan memahami akibat yang ditimbulkan dari tingkah laku yang dilakukan, sehingga siswa mampu bertanggung jawab atas tingkah laku yang diperbuatnya. (3) Kepala sekolah, Kepala Sekolah dapat menggunakan hasil pertemuan dengan peneliti untuk memiliki kebijakan hukuman untuk siswa agar jera dalam melakukan tingkah laku yang kurang baik. (4) Peneliti, peneliti dapat melatih kesabaran dan meningkatkan kemampuannya untuk memberikan layanan konseling individu guna membantu mengatasi masalah yang dialami oleh siswa, dengan menerapkan teknik-teknik dalam konseling yang sesuai dengan permasalahan yang dialami oleh siswa, serta dapat memberikan pelayanan konseling yang lebih baik dan nyaman sehingga dapat memberikan hasil yang optimal.

Item Type: Skripsi/ Thesis (Sarjana)
Dosen Pembimbing: Drs. Susilo rahardjo, M. Pd., Kons. Indah Lestari, M. Pd., Kons.
Kata Kunci: Pendekatan Behavioristik, Flooding, dan Kebiasaan Merokok.
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Pendidikan > Teori dan praktek pendidikan
Program Studi: Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Bimbingan & Konseling
Depositing User: Mr Firman Al Mubaroq
Date Deposited: 06 Jan 2021 04:53
Last Modified: 06 Jan 2021 04:53
URI: http://eprints.umk.ac.id/id/eprint/13081

Actions (login required)

View Item View Item