Pengaruh media pop up book tradisi desa kuryokalangan terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran ips sdn kuryokalangan 01

HIDAYATULLAH, MUHAMMAD MUSA ALFA (2023) Pengaruh media pop up book tradisi desa kuryokalangan terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran ips sdn kuryokalangan 01. Sarjana thesis, Universitas Muria Kudus.

[thumbnail of HALAMAN JUDUL]
Preview
Text (HALAMAN JUDUL)
Hal Judul.pdf - Published Version

Download (704kB) | Preview
[thumbnail of BAB 1]
Preview
Text (BAB 1)
BAB I .pdf - Published Version

Download (339kB) | Preview
[thumbnail of BAB 2] Text (BAB 2)
BAB II .pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (526kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 3] Text (BAB 3)
BAB III .pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (622kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 4] Text (BAB 4)
BAB IV .pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 5] Text (BAB 5)
BAB V .pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (199kB) | Request a copy
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA .pdf - Published Version

Download (421kB) | Preview
[thumbnail of LAMPIRAN] Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN .pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (7MB) | Request a copy

Abstrak

Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya motivasi belajar siswa pada mata pelajaran IPS, sehingga peneliti melakukan penelitian menggunakan media pembelajaran Pop-Up Book Tradisi Desa Kuryokalangan. Tujuan penelitian ini adalah (1) Menganalisis motivasi belajar siswa sebelum menggunakan media pop-up book pada mata pelajaran IPS di kelas IV SDN Kuryokalangan 01; (2) Menganalisis motivasi belajar siswa setelah menggunakan media pop- up book pada mata pelajaran IPS di kelas IV SDN Kuryokalangan 01; (3). Menganalisis pengaruh menggunakan media pop-up book tradisi desa Kuryokalangan berpengaruh terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran IPS di kelas IV SDN Kuryokalangan 01. Media pop-up book merupakan media pembelajaran yang berjenis media visual dalam bentuk buku didalamnya menampilkan gambar dengan bentuk 2-dimensi maupun 3-dimensi yang menarik, gambar akan muncul ketika membuka buku yang dihasilkan dari lipatan gambar yang dipotong dan ditempel. Dengan tampilan yang menarik dari media pop-up book dapat digunakan untuk mengetahui pengaruh terhadap motivasi belajar siswa dalam pembelajaran. Motivasi belajar merupakan dorongan baik dari faktor dalam atau faktor luar dari diri siswa, yang memberikan stimulus sehingga siswa aktif dan bersemangat. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Rancangan penelitian menggunakan Quasi Experimental Design dengan desain Nonequivalent Control Group Design . Penelitian dilaksanakan di kelas IV SDN Kuryokalangan 01 yang berjumlah 30 siswa sebagai (kelas eksperimen) dan kelas IV SDN Kuryokalangan 02 yang berjumlah 30 siswa sebagai (kelas kontrol) dengan menggunakan teknik Sampling Purposive. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan teknik kuesioner, observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil analisis deskriptif motivasi sebelum mendapat perlakuan pada kelas eksperimen sebesar 40% (sedang) sedang kelas kontrol sebesar 66% (rendah). motivasi setelah mendapat perlakuan pada kelas eksperimen sebesar 70% (tinggi) sedang kelas kontrol sebesar 43% (sedang). Hasil uji hipotesis Independen Sample T-Test dengan nilai Sig. (2-tailed) yaitu 0,018 < 0,05, maka H0 ditolak dan Ha diterima sehingga menggunakan media pop-up book tradisi desa Kuryokalangan berpengaruh terhadap motivasi belajar pada mata pelajaran IPS SDN Kuryokalangan 01. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa (1) motivasi belajar sebelum mendapat perlakuan pada kelas eksperimen (sedang), (2) motivasi belajar setelah mendapat perlakuan pada kelas eksperimen (tinggi), dan (3) adanya pengaruh terhadap motivasi belajar siswa menggunakan media pop-up book tradisi desa Kuryokalangan pada mata pelajaran IPS.

Item Type: Skripsi/ Thesis (Sarjana)
Dosen Pembimbing: Dosen Pembimbing I: Dr. Erik Aditia Ismaya,S.Pd M. Dosen Pembimbing II: Dr. Su’ad, M.Pd.
Kata Kunci: Media Pop Up Book, Motivasi Belajar, IPS
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Pendidikan > Teori dan praktek pendidikan
Program Studi: Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Mr Firman Al Mubaroq
Date Deposited: 19 Feb 2024 19:11
Last Modified: 19 Feb 2024 19:11
URI: http://eprints.umk.ac.id/id/eprint/20294

Actions (login required)

View Item View Item