Meningkatkan kepercayaan diri korban perundungan melalui konseling kelompok

SHALIH, MUHAMMAD ZANKI (2023) Meningkatkan kepercayaan diri korban perundungan melalui konseling kelompok. Sarjana thesis, Universitas Muria Kudus.

[thumbnail of halaman judul]
Preview
Text (halaman judul)
HALAMAN DEPAN.pdf - Published Version

Download (768kB) | Preview
[thumbnail of bab 1]
Preview
Text (bab 1)
BAB I.pdf - Published Version

Download (158kB) | Preview
[thumbnail of bab 2] Text (bab 2)
BAB II.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (331kB) | Request a copy
[thumbnail of bab 3] Text (bab 3)
BAB III.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (345kB) | Request a copy
[thumbnail of bab 4] Text (bab 4)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (376kB) | Request a copy
[thumbnail of bab 5] Text (bab 5)
BAB V.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (105kB) | Request a copy
[thumbnail of daftar pustaka]
Preview
Text (daftar pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (155kB) | Preview
[thumbnail of lampiran] Text (lampiran)
LAMPIRAN.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (307kB) | Request a copy

Abstrak

Tujuan diselenggarakannya penelitian ini yaitu: 1. Mendeskripsikan penerapan Konseling Kelompok teknik Desensitisasi Sistematis dalam meningkatkan Kepercayaan Diri Korban Perundungan di SMA 1 Nalumsari Jepara. 2. Memperoleh peningkatan Kepercayaan Diri Korban Perundungan di SMA 1 Nalumsari Jepara setelah Pemberian Konseling Kelompok Teknik Desensitisasi Sistematis. Konseling kelompok merupakan salah satu bentuk konseling dengan memanfaatkan kelompok untuk membantu, memberi umpan balik (feedback) dan pengalaman belajar. Konseling kelompok dalam prosesnya menggunakan prinsip-prinsip dinamika kelompok (group dynamic). Penelitian ini dilaksanakan di SMA 1 Nalumsari Jepara, pada tahun pelajaran 2020/2021. Desain penelitian ini merupakan penelitian tindakan bimbingan dan konseling. Subjek penelitian atau konseli merupakan enam siswa di SMA 1 Nalumsari, dengan rincian dua siswa kelas X, dua siswa kelas XI, dan satu siswa kelas XII. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi. Analisis data yang digunakan adalah analisis data kuantitatif deskriptif. Kondisi sebelum pemberian tindakan diketahui konseli (korban perundungan) memperoleh skor kepercayaan diri sebesar 36% kategori (Sangat Kurang). Pada siklus I diketahui kondisi konseli sudah mulai membaik, dengan perolehan skor sebesar 55% kategori (Kurang). Pada siklus II kembali mengalami peningkatan dengan perolehan skor sebesar 79% kategori (Baik). Maka demikian hipotesis tindakan yang berbunyi: (1) “Konseling Kelompok dapat meningkatkan kepercayaan diri korban perundungan” teruji karena telah mencapai indikator keberhasilan yang ditetapkan sebesar 91%. (2) “Kepercayaan diri korban perundungan dapat ditingkatkan melalui konseling kelompok” diterima karena telah memenuhi indikator keberhasilan yang ditentukan sebesar 79%. Adapun kesimpulan dari hasil penelitian ini yaitu: (1) Penerapan konseling kelompok dalam meningkatkan kepercayaan diri korban perundungan di SMA 1 Nalumsari Jepara di siklus I memperoleh skor 61% kategori “Kurang”, kemudian pada siklus II memperoleh skor 91% kategori “Sangat Baik” (2) Kepercayaan diri korban perundungan di SMA 1 Nalumsari Jepara telah meningkat. Pra siklus diketahui kepercayaan diri korban perundungan pada skor 36% kategori “Sangat Kurang”, pada Siklus I meningkat menjadi 55% kategori “Kurang”, Siklus II meningkat menjadi 79% kategori “Baik”. Saran yang disampaikan peneliti sebagai berikut: (1) Siswa hendaknya selalu berkomunikasi dengan orangtua dan sekolah ketika mendapatkan perlakukan perundungan, sehingga orangtua dan sekolah dapat bersama-sama mengatasi perundungan yang terjadi di sekolah. (2) Guru bimbingan dan konseling SMA 1 Nalumsari Jepara hendaknya menggunakan layanan konseling kelompok dalam membantu permasalahan pada bidang pribadi pada siswa. (3) Kepala sekolah dapat memanfaatkan hasil penelitian sebagai acuan dalam menciptakan lingkungan sekolah yang benar-benar nyaman, aman, serta membantu perkembangan peserta didik. (4) Peneliti selanjutnya hendaknya mencoba menggunakan subjek penelitian yang memiliki perbedaan karakteristik, sehingga diperoleh hasil penelitian yang lebih beragam serta penggunaan teknik dalam konselingnya.

Item Type: Skripsi/ Thesis (Sarjana)
Dosen Pembimbing: Dosen Pembimbing 1: Drs. Sucipto, M.Pd., Kons. Dosen Pembimbing 2: Drs. Arista Kiswantoro, M.Pd.
Kata Kunci: Kepercayaan Diri, Korban Perundungan, Konseling Kelompok.
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Pendidikan > Teori dan praktek pendidikan
Program Studi: Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Bimbingan & Konseling
Depositing User: Mr Firman Al Mubaroq
Date Deposited: 25 Feb 2024 18:52
Last Modified: 25 Feb 2024 18:52
URI: http://eprints.umk.ac.id/id/eprint/20398

Actions (login required)

View Item View Item