Pengembangan media square literacy berbasis kearifan lokal untuk meningkatkan kemampuan menulis karangan deskriptif siswa kelas iv Sdn undaan lor 2

AMIQOTUN FIKRIYYAH, SEFI (2024) Pengembangan media square literacy berbasis kearifan lokal untuk meningkatkan kemampuan menulis karangan deskriptif siswa kelas iv Sdn undaan lor 2. Sarjana thesis, UNIVERSITAS MURIA KUDUS.

[thumbnail of HALAMAN JUDUL]
Preview
Text (HALAMAN JUDUL)
Halaman Judul.pdf - Published Version

Download (224kB) | Preview
[thumbnail of BAB 1]
Preview
Text (BAB 1)
Bab 1 TA.pdf - Published Version

Download (485kB) | Preview
[thumbnail of BAB 2] Text (BAB 2)
Bab 2 TA.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 3] Text (BAB 3)
Bab 3 TA.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (790kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 4] Text (BAB 4)
Bab 4 TA.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 5] Text (BAB 5)
Bab 5 TA.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (342kB) | Request a copy
[thumbnail of LAMPIRAN] Text (LAMPIRAN)
Lampiran TA.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (5MB) | Request a copy
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
Daftar Pustaka TA.pdf - Published Version

Download (548kB) | Preview
[thumbnail of SURAT PERNYATAAN] Text (SURAT PERNYATAAN)
Surat Pernyataan.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (428kB) | Request a copy

Abstrak

Latar belakang penelitian ini adalah rendahnya kemampuan menulis karangan deskriptif siswa kelas IV SDN Undaan Lor 2. Hal tersebut disebabkan karena kurangnya perhatian serius dari guru terhadap materi menulis dan rendahnya keinginan siswa untuk menulis. Selain itu, kekurangan media pembelajaran menyebabkan kesulitan dalam meningkatkan kemampuan menulis karangan deskriptif. Oleh sebab itu peneliti mengembangkan media square literacy berbasis kearifan lokal untuk menunjang kegiatan pembelajaran di kelas IV SDN Undaan Lor 2. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengembangan media square literacy berbasis kearifan lokal dalam meningkatkan kemampuan menulis karangan deskriptif siswa kelas IV SDN Undaan Lor 2, menguji kelayakan media square literacy berbasis kearifan lokal dalam meningkatkan kemampuan menulis karangan deskriptif siswa kelas IV SDN Undaan Lor 2, dan mengetahui peningkatan kemampuan menulis karangan deskriptif siswa kelas IV SDN Undaan Lor 2 dengan menggunakan media square literacy berbasis kearifan lokal. Media squre literacy adalah inovasi pendidikan baru yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan menulis karangan deskriptif siswa. Media pembelajaran ini berbentuk banner dengan menggabungkan berbagai komponen penting dalam pembelajaran menulis. Media ini menarik karena permainan engklek tertanam di dalamnya. Permainan engklek dapat meningkatkan koordinasi tangan dan keterampilan motorik kasar siswa. Media square literacy juga memiliki kotak gambar arah kaki. Dengan adanya kotak gambar arah kaki, menjadikan siswa lebih aktif dalam pembelajaran. Media square literacy tidak hanya berfokus pada hal tersebut, tetapi juga pada kemampuan siswa untuk menyusun dan menulis kalimat. Oleh karena itu, media ini membantu meningkatkan kemampuan menulis karangan deskriptif siswa secara keseluruhan, mulai dari struktur kalimat hingga tata bahasa. Jenis Penelitian ini menggunakan metode R&D (Research and Development) dengan menggunakan model ADDIE (Analyze, Design, Development, Implementation, Evaluation). Penelitian ini ditujukan untuk kelas IV SDN Undaan Lor 2. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah media pembelajaran berbasis kearifan lokal. Sedangkan variabel terikatnya adalah kemampuan menulis karangan deskriptif siswa. Solusi untuk mengatasi situasi di atas yaitu guru menciptakan proses pembelajaran yang kreatif dan inovatif dengan mengembangkan media pembelajaran yang dapat meningkatkan kemampuan menulis karangan deskriptif siswa yang dikemas dalam bentuk media square literacy berbasis kearifan lokal. Teknik ujicoba dalam penelitian ini menggunakan one group pretest dan posttest. Sedangkan teknik analisis datanya menggunakan analisis data kualitatif dan kuantitatif.

Item Type: Skripsi/ Thesis (Sarjana)
Dosen Pembimbing: DOSEN PEMBIMBING 1:Moh. Syafruddin Kuryanto, S.Si., M.Or DOSEN PEMBIMBING 2:Rani Setiawaty, S.Pd., M.Pd.
Kata Kunci: Media, Square Literacy, Kemampuan Menulis Karangan Deskriptif
Subjects: Ilmu-ilmu Sosial > Ilmu-ilmu Sosial (Umum)
Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Pendidikan > Teori dan praktek pendidikan
Program Studi: Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Mr Firman Al Mubaroq
Date Deposited: 05 Aug 2024 00:03
Last Modified: 05 Aug 2024 00:03
URI: http://eprints.umk.ac.id/id/eprint/21813

Actions (login required)

View Item View Item