PENERAPAN KONSELING RATIONAL EMOTIVE BEHAVIOR THERAPY DENGAN TEKNIK SOSIAL MODELING UNTUK MENGATASI PERILAKU AROGAN SISWA KELAS XI TSM SMK DARUL MUSYAWAROH BANGSRI

NURWAHYU UTAMI, NILA (2014) PENERAPAN KONSELING RATIONAL EMOTIVE BEHAVIOR THERAPY DENGAN TEKNIK SOSIAL MODELING UNTUK MENGATASI PERILAKU AROGAN SISWA KELAS XI TSM SMK DARUL MUSYAWAROH BANGSRI. Update Test thesis, Universitas Muria Kudus.

[thumbnail of Hal. Judul]
Preview
PDF (Hal. Judul)
cover,_daftra_isi.pdf - Accepted Version

Download (333kB)
[thumbnail of Bab 1] PDF (Bab 1)
BAB_1.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (216kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab 2] PDF (Bab 2)
BAB_2.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (425kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab 3] PDF (Bab 3)
BAB_3.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (294kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab 4] PDF (Bab 4)
BAB_4.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (340kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab 5] PDF (Bab 5)
BAB_5.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (267kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab 6] PDF (Bab 6)
BAB_6.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (175kB) | Request a copy
[thumbnail of Daftar Pustaka] PDF (Daftar Pustaka)
DAFTAR_PUSTKA.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (92kB) | Request a copy
[thumbnail of Lampiran] PDF (Lampiran)
Lampiran_keseluruhan.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://eprints.umk.ac.id

Abstrak

Penelitian ini dilatar belakangi perilaku yang arogan, orang yang arogan menganggap dirinya lebih dari orang lain, padahal belum tentu lebih dan kalaupun ada yang lebih, kelebihannya tidak perlu dilebih-lebihkan. Rumusan masalah adalah: 1. Faktor-faktor apakah yang menjadi penyebab timbulnya perilaku arogan siswa pada kelas XI TSM SMK Darul Musyawaroh Bangsri Jepara Tahun Ajaran 2013/2014? 2. Bagaimanakah penerapan konseling rational emotive behaviortherapy dengan teknik sosial modelingdalam mengatasi masalah perilaku arogan siswa kelas XI TSM SMK Darul Musyawaroh Bangsri Jepara Tahun Ajaran 2013/2014? Tujuan dari penelitian ini yaitu:1. Untuk Mengetahui faktor-faktor penyebab perilaku arogan pada siswa KelasXI TSM SMK Darul Musyawaroh Bangsri Jepara.2.Untuk membantu mengatasi perilaku Arogan denganmenerapkankonseling rational emotive behavior therapy melalui teknik sosial modeling. Konseling rational emotive behavior therapy adalah sebuah proses edukatif karena salah satu tugas konselor adalah mengajarkan dan membenarkan perilaku klien melalui pengubahan cara berpikir (kognisi) nya. Konselor bertindak sebagai pendidik yang memberi tugas pada klien serta mengajarkan strategi untuk memperkuat proses berpikirnya. Teknik sosial modeling adalah teknik konseling dimana klien dapat mengamati seseorang yang dijadikan modelnya untuk berperilaku kemudian mencontoh tingkah laku sang model. Perilaku yang arogan adalah orang yang merasa dirinya paling superioritas menganggap dirinya lebih, sedangkan orang lain dianggap lebih rendah dari dirinya, Jenis penelitian ini adalah penelitian studi kasus dengan pendekatan penelitian kualitatif deskriptif. Metode pengumpulan data yaituWawancara, Observasi,Dokumentasi, dan Kunjungan Rumah. Subjek penelitiannya siswa kelas XI TSM SMK Darul Musyawaroh Bangsri Jepara (ABD, ANG, dan AHN) Berdasarkan hasil penelitian dapat ditarik simpulan bahwa faktor penyebab perilaku arogan dan pengaruh penerapan konseling rational emotive behavior therapy dari ketiga konseli yaitu : 1. ABD : Faktor internal :Klien tidak menahan emosinya ketika ditegur karena tidak mau memberikan sumbangan.Faktoreksternal: klien dididik dengan pola asuh yang keras oleh orang tuanya..2.AHN:Faktor internal : bersikap semaunya kepada teman yang bukan viii satu gengnya. Faktor eksternal : klien menjadi ketua geng laki-laki dikelasnya.3.DMA:Faktor internal: klien kurang perduli kepada temannya yang mengalami kesulitan. Fakto reksternal:Klien salah satu siswa yang pandai dikelasnya. Setelah dilaksanakan tiga kali konseling dengan pendekatan konseling rational emotive behavior therapy, terjadi perubahan tingkah laku yang awalnya ketiganya mengalami perilaku arogan sekarang menjadi mampu menunjukkan sikap yang tidak arogan lagi. Berdasarkan penemuan penelitian, peneliti dapat memberikan saran kepada: 1. Kepala Sekolah perlu mengadakan pertemuan secara periodic dengan para guru dan perlu menciptakan situasi sekolah yang dapat menimbulkan rasa nyaman bagi siswa.2. Wali Kelas dan Guru Mata Pelajaran memberikan perhatian terhadap siswa yang mengalami perilaku arogan. 3.Konselor membantu siswa yang berperilaku arogan dengan penerapan konseling rational emotive behavior therapy dengan teknik sosial modeling masalah yang dihadapinya, khususnya membantu siswa untuk bersikap baik. 4. Siswa diharapkan lebih terbuka dan berkenan membicarakan dengan guru bidang studi/wali kelas atau dengan konselor apabilamengalami masalah dengan temannya. 6. Peneliti perlu mengadakan penelitian lebih lanjut dan lengkap yang keterkaitan dengan masalah perilaku arogan siswa melalui konseling rational emotive behavior therapy dengan teknik sosial modeling.

Item Type: Skripsi/ Thesis (Update Test)
Kata Kunci: Konseling Rational Emotive Behavior Therapy, Teknik Sosial Modeling, Arogan.
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Program Studi: Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Bimbingan & Konseling
Depositing User: Unnamed user with username librarianumk1
Date Deposited: 18 Oct 2014 05:29
Last Modified: 18 Oct 2014 05:29
URI: http://eprints.umk.ac.id/id/eprint/3409

Actions (login required)

View Item View Item