Upaya Meningkatkan Kesehatan Dalam Menghadapi Ujian Melalui Layanan Informasi Dengan Media Grafis Pada Siswa Kelas X Tehnik Otomotif 2 Smk Nu Ma’arif Kudus Tahun Pelajaran 2014/2015

SETYAWAN, HADIEKA HARRY (2015) Upaya Meningkatkan Kesehatan Dalam Menghadapi Ujian Melalui Layanan Informasi Dengan Media Grafis Pada Siswa Kelas X Tehnik Otomotif 2 Smk Nu Ma’arif Kudus Tahun Pelajaran 2014/2015. Update Test thesis, Universitas Muria Kudus.

[thumbnail of Hal. Judul]
Preview
PDF (Hal. Judul)
1._COVER.pdf - Accepted Version

Download (352kB)
[thumbnail of Bab 1] PDF (Bab 1)
2._BAB_I.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (107kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab 2] PDF (Bab 2)
3._BAB_II.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (190kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab 3] PDF (Bab 3)
4._BAB_III.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (293kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab 4] PDF (Bab 4)
5._BAB_IV.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (621kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab 5] PDF (Bab 5)
6._BAB_V.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (173kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab 6] PDF (Bab 6)
7._BAB_VI.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (165kB) | Request a copy
[thumbnail of Daftar Pustaka] PDF (Daftar Pustaka)
8._DAFTAR_PUSTAKA.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (70kB) | Request a copy
[thumbnail of Lampiran] PDF (Lampiran)
9._LAMPIRAN.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (944kB) | Request a copy
Official URL: http://eprints.umk.ac.id

Abstrak

Latar belakang penelitianini adalah berdasarkan observasi pada tanggal 5 januari 2015 Smk NU MA’ARIF Kudus yang masih kurang mengetahui meningkatkan kesehatan dalam menghadapi ujian oleh karena itu peneliti menyelenggarakan wawancara terhadap guru pembimbing sebelum dan sesudah diberikan tindakan layanan informasi dengan media grafis untuk meningkatkan kesehatan dalam menghadapi ujian. Rumusan masalah yang akan diteliti adalah: Bagaimanakah Layanan Informasi dengan berbantuan media grafis dapat meningkatkan kesehatan dalam menghadapi Ujian pada siswa kelas X Tehnik otomotif 2 Smk NU Ma’arif Kudus ? Tujuan penelitian ini adalah : 1. Mendeskripsikan peningkatan kesehatan sebelum dan sesudah melalui Layanan Informasi berbantuan media grafis, 2. Mengetahui atau menemukan penyebab Layanan Informasi melalui media grafis untuk meningkatkan kesehatan pada siswa kelas X Tehnik otomotif 2 SMK NU Ma’arif Kudus Tahun Pelajaran 2014/2015 dengan diterapkan layanan informasi dengan media grafis. Kajian pustaka penelitian ini : 1. Pengertian kesehatan adalah kondisi dimana keadaan seseorang dalam kondisi sejahtera dari badan, jiwa dan sosial yang menjamin kegiatan untuk perawatan diri dengan perubahan-perubahan lingkungan internal juga eksternal dalam mempertahankan kesehatannya, 2. Layanan informasi adalah layanan bimbingan dan konseling yang bermaksud memberikan pemahaman kepada individu yang berkepentingan tentang hal yang diperlukan untuk menjalani suatu tugas atau kegiatan, 3. Media grafis adalah media visual yang menyajikan fakta, ide atau gagasan melalui penyajian kata-kata, kalimat, angka-angka, dan simbol/gambar. Grafis biasanya digunakan untuk menarik perhatian, memperjelas sajian ide, dan mengilustrasikan fakta-fakta sehingga menarik dan diingat orang. Hipotesis penelitian ini “Layanan Informasi dengan media grafis dapat meningkatkan pemahaman kesehatan dalam menghadapi ujian pada siswa kelas X Tehnik Otomotif 2 SMK NU Ma’arif Kudus Tahun Pelajaran 2014/2015. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X Tehnik Otomotif 2 SMK NU Ma’arif Kudus sebanyak 37 siswa yang diduga memiliki tingkat pemahaman meningkatkan kesehatan rendah. Berdasarkan wawancara dan observasi yang dilakukan oleh peneliti, maka variabel penelitian: Layanan informasi dengan media grafis (Variabel Bebas) dan meningkatkan kesehatan (Variabel Terikat), metode pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data menggunakan deskriptif kualitatif dilakukan 2 siklus (I dan II), setiap siklus 3 pertemuan membahas 6 materi dengan waktu 45 menit. Berdasarkan observasi sebelum melakukan layanan informasi diketahui sebanyak 37 siswa dalam kategori sangat kurang (SK). Setelah diberi layanan informasi dengan media grafis pada siklus I 16 siswa termasuk dalam kategori kurang (K) dan 21 siswa termasuk dalam kategori cukup (C). Pada siklus II meningkatkan kesehatan dalam menghadapi ujian siswa meningkat cukup banyak yaitu 34 siswa termasuk dalam kategori baik (B) dan 3 siswa dalam kategori sangat baik (SB). Berdasarkan analisis data disimpulkan layanan informasi dengan media grafis dapat meningkatkan kesehatan dalam menghadapi ujian pada siswa kelas X Tehnik Otomotif SMK NU Ma’arif Kudus. Dengan demikian hipotesis yang diajukan dapat diterima karena telah teruji kebenaranya dan sesuai dengan indikator keberhasilanya. Saran yang dapat di berikan kepada: 1. Bagi kepala sekolah hendaknya berusaha meningkatkan keefektifannya, 2. Bagi guru pembimbing/guru BK diharapkan mampu lebih kreatif dalam penyajian teori, 3. Bagi siswa hendaknya lebih peka terhadap hal-hal yang dapat mengancam masa depan. Peneliti selanjutnya perlu melakukan penelitian lebih lanjut dan lebih lengkap guna meningkatkan kesehatan dalam menghadapi ujian pada siswa dengan menggunakan layanan informasi.

Item Type: Skripsi/ Thesis (Update Test)
Dosen Pembimbing: Pembimbing :Dra. Sumarwiyah, M.Pd., Kons
Kata Kunci: Kesehatan Dalam Menghadapi ujian. Layanan Informasi. Media Grafis.
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Program Studi: Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Bimbingan & Konseling
Depositing User: pustakawan umk
Date Deposited: 24 Mar 2015 09:12
Last Modified: 24 Mar 2015 09:12
URI: http://eprints.umk.ac.id/id/eprint/4345

Actions (login required)

View Item View Item