Pengaruh Komunikasi Pemasaran terhadap Pembelian Sim Card Indosat Im3 (Studi Kasus pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Muria Kudus)

Wibowo, Deny Tri (2012) Pengaruh Komunikasi Pemasaran terhadap Pembelian Sim Card Indosat Im3 (Studi Kasus pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Muria Kudus). Update Test thesis, Universitas Muria kudus.

[thumbnail of Hal. Judul]
Preview
PDF (Hal. Judul)
COVER.pdf - Accepted Version

Download (18kB)
[thumbnail of Bab I] PDF (Bab I)
BAB_1.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (98kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab II] PDF (Bab II)
BAB_2.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (365kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab III] PDF (Bab III)
BAB_3.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (232kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab IV] PDF (Bab IV)
BAB_4.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (623kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab V] PDF (Bab V)
BAB_5.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (50kB) | Request a copy
[thumbnail of Daftar Pustaka]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
DAFTAR_PUSTAKA.pdf - Accepted Version

Download (39kB)
[thumbnail of Lampiran] PDF (Lampiran)
lampiran.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (196kB) | Request a copy

Abstrak

Industri seluler merupakan salah satu industri yang memiliki perkembangan yang sangat pesat dalam pertumbuhannya. Yang menarik dari pertumbuhan industri seluler adalah terjadinya pertempuran promosi yang dilakukan oleh perusahaan-perusahaan operator seluler di Indonesia di berbagai media. Penelitian ini berjudul “Pengaruh Komunikasi Pemasaran Terhadap Keputusan Pembelian Sim Card Indosat IM3 di Fakultas Ekonomi UMK, dengan permasalahan yang dibahas adalah seberapa besar pengaruh faktor komunikasi pemasaran secara parsial maupun simultan dan faktor komunikasi pemasaran mana yang paling dominan terhadap keputusan pembelian. Tujuan penelitian ini adalah Menguji pengaruh komunikasi pemasaran secara parsial dan simultan dan Mengidentifikasi variabel komunikasi pemasaran mana yang mempunyai pengaruh dominan dalam mempengaruhi keputusan Pembelian Sim Card Indosat IM3 pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi UMK. Dalam penelitian ini data dikumpulkan melalui data kuesioner terhadap 90 orang responden pengguna produk IM3 di Fakultas Ekonomi UMK dengan metode kuota non random sampling untuk mengetahui tanggapan responden terhadap masing-masing Variabel. Kemudian di analisis terhadap data-data yang diperoleh berupa analisis kuantitatif. Analisis kuantitatif meliputi uji validitas dan reliabilitas, uji hipotesis lewat uji t dan uji F serta analisis koefisien determinasi (R2). Dari hasil perhitungan hasil uji t, variabel Pemasaran interaktif (X1) menunjukkan nilai t Hitung sebesar -0,651 mempunyai  value (sig) sebesar 0,517. Melihat nilai  value (sig) yang berada di atas nilai  (0,517> 0,05), maka Ho diterima dan Ha ditolak. Variabel Public Relation (X2) menunjukkan t hitung sebesar 3,145 dengan  value (sig) sebesar 0,002. Melihat nilai  value (sig) yang berada di bawah nilai  (0,002 < 0,05), maka Ho ditolak dan Ha diterima. Hasil perhitungan statistik data dengan program SPSS variabel Periklanan (X3) menunjukkan t hitung sebesar 1,907 dengan  value (sig) sebesar 0,060. Melihat nilai  value (sig) yang berada di bawah nilai  (0,060 >0,05), maka Ho diterima dan Ha ditolak. Hasil perhitungan statistik data dengan program SPSS variabel Events (X4) menunjukkan t hitung sebesar 4,525 dengan  value (sig) sebesar 0,000. Melihat nilai  value (sig) yang berada di bawah nilai  (0,000 < 0,05), maka Ho ditolak dan Ha diterima. Untuk perhitungan hasil uji F ternyata variabel public relation, dan events yang paling berpengaruh terhadap keputusan pembelian Operator atau SIM Card IM3. Hal ini dibuktikan dari nilai F hitung sebesar 52,848 dengan df sebesar (4 : 85) yang mempunyai  value (sig) sebesar 0,000 yang berada di bawah 0,05, maka hal ini berarti bahwa ada pengaruh antara Pemasaran interaktif, public relation, Periklanan dan events terhadap keputusan pembelian Operator atau SIM Card IM3 bersama-sama. Jadi hipotesis yang menyatakan bahwa ada pengaruh secara bersama-sama secara positif dan signifikan antara public relation, dan events terhadap keputusan pembelian, sehingga Ho ditolak dan Ha diterima. Hasil persamaan analisis regresi berganda yaitu, Y = 7,446 + (-0,134) X1 + 0,632 X2 + 0,419 X3 + 0,754 X4 + 0,3 Variabel yang memiliki pengaruh paling kuat terhadap variabel keputusan pembelian Sim Card Indosat IM3 adalah variabel events dengan hasil (0,754), diikuti oleh variabel Public relation dengan hasil (0,632) dilanjutkan oleh variabel periklanan dengan hasil (0,419) dan yang terakhir adalah variabel Pemasaran interaktif dengan hasil (-0,134). Artinya menurut konsumen atau mahasiswa fakultas ekonomi UMK, keempat variabel tersebut ada yang dianggap kurang penting dalam membeli Sim Card Indosat IM3 yaitu Variabel Pemasaran Interaktif. Hasil koefisien determinasi (Adjust R square) yang diperoleh sebesar 0,700. Hal ini berarti 70% keputusan pembelian dapat dijelaskan oleh variabel Pemasaran interaktif, Public relation, periklanan dan Events, sedangkan sisanya yaitu 30% dijelaskan oleh sebab-sebab lain diluar variabel bebas yang tidak diteliti oleh penulis.

Item Type: Skripsi/ Thesis (Update Test)
Dosen Pembimbing: Pembimbing 1 = Drs. Muhammad Masruri, MM Pembimbing 11 = Drs. H. Chanafi Ibrahim, MM
Subjects: Ilmu-ilmu Sosial > Perdagangan. Perniagaan > Periklanan
Ilmu-ilmu Sosial > Perdagangan. Perniagaan
Ilmu-ilmu Sosial > Perdagangan. Perniagaan > Psikologi industri
Ilmu-ilmu Sosial > Perdagangan. Perniagaan > Pemasaran. Distribusi produk
Ilmu-ilmu Sosial > Industri. Pemanfaatan lahan. Perburuhan > Manajemen. Manajemen industri > Hubungan masyarakat. Publisitas industri.
Program Studi: Fakultas Ekonomi > Manajemen (S1)
Depositing User: Users 2136 not found.
Date Deposited: 11 Jan 2013 02:26
Last Modified: 11 Jan 2013 02:26
URI: http://eprints.umk.ac.id/id/eprint/712

Actions (login required)

View Item View Item