PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN THINK PAIR SHARE UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA PADA PEMBELAJARAN IPA DENGAN PERCOBAAN SEDERHANA

ANI MUSLIMAH, AISYAH (2018) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN THINK PAIR SHARE UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA PADA PEMBELAJARAN IPA DENGAN PERCOBAAN SEDERHANA. Update Test thesis, Universitas Muria Kudus.

[thumbnail of hal judul]
Preview
PDF (hal judul)
Hal. Judul.pdf - Accepted Version

Download (538kB) | Preview
[thumbnail of bab 1] PDF (bab 1)
Bab I.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (130kB) | Request a copy
[thumbnail of bab 2] PDF (bab 2)
Bab II.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (458kB) | Request a copy
[thumbnail of bab 3] PDF (bab 3)
Bab III.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (480kB) | Request a copy
[thumbnail of bab 4] PDF (bab 4)
Bab IV.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[thumbnail of bab 5] PDF (bab 5)
Bab V.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (123kB) | Request a copy
[thumbnail of bab 6] PDF (bab 6)
Bab VI.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (102kB) | Request a copy
[thumbnail of daftar pustaka]
Preview
PDF (daftar pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Accepted Version

Download (114kB) | Preview
[thumbnail of lampiran] PDF (lampiran)
Lampiran.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (12MB) | Request a copy
Official URL: http://eprints.umk.ac.id

Abstrak

Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan penerapan model pembelajaran think pair share dengan percobaan sederhana untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa pada pembelajaran IPA. Berpikir kritis merupakan kemampuan untuk menganalisis fakta yang terjadi di lapangan yang memuat tentang beberapa hasil gagasan kemudian dilakukan pengkajian terhadap suatu permasalahan. Meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa dapat dilakukan dengan berbagai model pembelajaran, salah satunya adalah model pembelajaran Think Pair Share. Model pembelajaran ini dilakukan secara berpasang-pasangan secara kooperatif. Tujuan digunakannya model pembelajaran ini adalah memberikan kesempatan kepada siswa untuk berpikir aktif dan bekerja secara berkelompok atau berpasangan untuk mencapai tujuan. Siswa diajak untuk berpikir secara mandiri kemudian berpasangan untuk saling memberikan argumen atau berbagi pikiran terhadap permasalahan yang dihadapi dan kemudian secara berdiskusi untuk dipilih jalan keluar yang tepat. Pembelajaran pada penelitian ini yakni dengan materi energi dan dilakukan dengan percobaan sederhana agar siswa lebih mudah untuk menganalisis suatu permasalahan dan siswa menjadi lebih paham karena dapat terlibat secara langsung dalam percobaan mengenai apa yang dipelajari. Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan di kelas III SD 2 Panjunan dengan subjek penelitian 33 siswa. Penelitian ini berlangsung selama dua siklus, setiap siklus terdiri dari empat tahap yakni perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Variabel bebas adalah model think pair share dengan percobaan sederhana. Sedangkan variabel terikat adalah berpikir kritis. Teknik pengumpulan data yakni data primer dan sekunder serta yang digunakan merupakan analisis data deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian tindakan kelas ini menunjukkan adanya peningkatan kemampuan berpikir kritis siswa dan keterampilan guru mengajar. Berpikir kritis siswa pada siklus I memperoleh persentase sebesar 65,57% dengan kategori berhasil sedangkan pada siklus II meperoleh persentase sebesar 68,49% dengan kategori berhasil. Keterampilan mengajar guru juga mengalami peningkatan yakni pada siklus I memperoleh persentase sebesar 87,50%, sedangkan siklus II memperoleh persentase sebesar 92,10% dengan kategori sangat berhasil. Berdasarkan uraian di atas membuktikan bahwa berpikir kritis siswa dapat ditingkatkan melalui model pembelajaran think pair share dengan percobaan sederhana pada pembelajaran IPA materi energi.

Item Type: Skripsi/ Thesis (Update Test)
Dosen Pembimbing: Khamdun S.Pd., M.Pd
Kata Kunci: Berpikir Kritis, Think Pair Share, Energi
Subjects: Pendidikan > Teori dan praktek pendidikan
Program Studi: Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: UPT Perpustakaan UMK
Date Deposited: 04 Jan 2019 02:43
Last Modified: 04 Jan 2019 02:43
URI: http://eprints.umk.ac.id/id/eprint/9408

Actions (login required)

View Item View Item