PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN NUMBERED HEADS TOGETHER UNTUK PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPS KELAS V DI SD 3 PANJUNAN KUDUS

Hidayah, Dyah Khusnul (2013) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN NUMBERED HEADS TOGETHER UNTUK PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPS KELAS V DI SD 3 PANJUNAN KUDUS. Update Test thesis, Universitas Muria Kudus.

[thumbnail of HALAMAN SAMPUL]
Preview
PDF (HALAMAN SAMPUL)
HALAMAN_JUDUL.pdf - Accepted Version

Download (345kB)
[thumbnail of BAB 1] PDF (BAB 1)
BAB_I_PENDAHULUAN.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (126kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 2] PDF (BAB 2)
BAB_II_KAJIAN_PUSTAKA_DAN_HIPOTESIS_TINDAKAN.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (322kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 3] PDF (BAB 3)
BAB_III_METODE_PENELITIAN.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (232kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 4] PDF (BAB 4)
BAB_IV_HASIL_PENELITIAN.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (639kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 5] PDF (BAB 5)
BAB_V_PEMBAHASAN.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (173kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 6] PDF (BAB 6)
BAB_VI_SIMPULAN_DAN_SARAN.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (98kB) | Request a copy
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA]
Preview
PDF (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR_PUSTAKA.pdf - Accepted Version

Download (79kB)
[thumbnail of LAMPIRAN] PDF (LAMPIRAN)
LAMPIRAN-LAMPIRAN.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (14MB) | Request a copy

Abstrak

Hidayah, Dyah Khusnul. 2014. Penerapan Model Pembelajaran Numbered Heads Together Untuk Peningkatan Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran IPS Kelas V di SD 3 Panjunan Kudus. Skripsi. Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muria Kudus. Dosen Pembimbing: (I) Drs. Moh. Kanzunnudin, M.Pd. (II) Nur Aisyah Sayidatun Nisa’, S. Pd, M.Pd. Kata-kata Kunci: Numbered Heads Together, Hasil Belajar siswa, IPS. Pelajaran IPS adalah salah satu mata pelajaran terpenting di sekolah dasar. Peneliti menemukan beberapa masalah di SD 3 Panjunan Kudus khususnya mata pelajaran IPS. Selama ini proses pembelajaran mata pelajaran IPS masih bersifat konvensional, dan cakupan materi IPS SD cenderung bersifat hafalan. Disisi lain, menurut hasil pengalaman peneliti selama melakukan observasi di SD 3 Panjunan Kudus, peneliti mendapat informasi bahwa hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS masih rendah. Hal ini bisa dilihat dari rata-rata nilai siswa pada ulangan akhir semester satu yang masih dibawah ketuntasan minimal (KKM=71). Untuk membuat siswa memahami mata pelajaran IPS, guru harus menggunakan model pembelajaran yang tepat. Salah satu model pembelajaran tersebut adalah model pembelajaran Numbered Heads Together yang digunakan oleh peneliti. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah model pembelajaran Numbered Heads Together efektif dalam meningkatkan hasil belajar siswa kelas V SD 3 Panjunan Kudus pada mata pelajaran IPS. Peneliti mengadakan penelitian tindakan kelas untuk menjawab rumusan permasalan. Peneliti berencana menggunakan Numbered Heads Together sebagai model Pembelajaran dalam penelitian ini. Terdapat dua siklus dalam penelitian tindakan kelas ini. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis data kuantitatif dan kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah melalui observasi, wawancara, tes dan dokumentasi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V SD 3 Panjunan Kudus yang berjumlah 22 siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model pembelajaran Numbered Heads Together efektif dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS. Pada siklus pertama nilai rata-rata siswa adalah 71.81 dengan ketuntasan klasikal 72.73% dan pada siklus kedua meningkat menjadi 81.86 dengan ketuntasan klasikal 90.90%. Rata –rata aktivitas siswa pada siklus pertama 78.48% dan siklus kedua meningkat menjadi 88.42%. Rata-rata aktivitas manajemen pembelajaran guru pada siklus pertama meningkat menjadi 72.5% dan pada siklus kedua meningkat menjadi 88.75%. Berdasarkan hasil penelitian, menunjukkan bahwa model pembelajaran Numbered Heads Together berhasil meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS. Jadi, guru harus menggunakan Numbered Heads Together sebagai salah satu model pembelajaran untuk mengajar mata pelajaran IPS.

Item Type: Skripsi/ Thesis (Update Test)
Dosen Pembimbing: pembimbing:Drs.Moh.Kanzunnudin,M.Pd.
Kata Kunci: pendidikan dasar,PGSD
Subjects: Pendidikan > Teori dan praktek pendidikan > Pendidikan dasar
Program Studi: Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Mr Firman Al Mubaroq
Date Deposited: 11 Mar 2014 06:19
Last Modified: 11 Mar 2014 06:19
URI: http://eprints.umk.ac.id/id/eprint/2393

Actions (login required)

View Item View Item