Pengembangan komik lissi sebagai media pembelajaran tematik untuk literasi baca-tulis siswa kelas 3 sekolah dasar

NAFISYAH, ALIFAH FATIKHATUN (2023) Pengembangan komik lissi sebagai media pembelajaran tematik untuk literasi baca-tulis siswa kelas 3 sekolah dasar. Sarjana thesis, Universitas Muria Kudus.

[thumbnail of HAL. JUDUL]
Preview
Text (HAL. JUDUL)
Hal. Judul.pdf - Published Version

Download (523kB) | Preview
[thumbnail of BAB I]
Preview
Text (BAB I)
Bab I.pdf - Published Version

Download (183kB) | Preview
[thumbnail of BAB II] Text (BAB II)
Bab II.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (536kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB III] Text (BAB III)
Bab III.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (353kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB IV] Text (BAB IV)
Bab IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (947kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB V] Text (BAB V)
Bab V.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (93kB) | Request a copy
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (101kB) | Preview
[thumbnail of LAMPIRAN] Text (LAMPIRAN)
Lampiran.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (6MB) | Request a copy

Abstrak

Akibat dari adanya pandemi Covid-19 menyebabkan beberapa permasalahan dalam dunia pendidikan. Salah satunya yaitu berkurangnya pengetahuan dan keterampilan siswa yakni kebiasaan literasi terutama pada literasi baca-tulis serta kurangnya pemanfaatan media digital di era sekarang ini. Dibuktikan dengan hasil angket siswa bahwa terdapat 69% siswa yang menggunakan gadget hanya untuk bermain saja, dan hanya terdapat 13% siswa yang menggunakan gadget untuk belajar. Masalah dalam penelitian ini yaitu bagaimana karakteristik kebutuhan siswa, validitas media komik LISSI dalam meningkatkan literasi baca-tulis, serta keefektifan media komik LISSI. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis kebutuhan siswa, mengetahui kevalidan media komik LISSI, serta membuktikan efektivitasnya. Komik LISSI (Literasi teks Fiksi dan Informasi) merupakan bentuk pengembangan media pembelajaran yang berwujud komik yang berisi bahan bacaan teks fiksi dan informasi yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan literasi baca-tulis siswa sekolah dasar. Penelitian dan pengembangan (Research and Development) ini menggunakan model ASSURE (Analyze learners, State standards and objectives, Select strategies media, and materials technology, Utilize technology, media, and materials, Require learner participation, Evaluate). Subjek penelitian yang diguanakan yaitu siswa kelas 3 SD N 2 Ringin dan SDN 1 Sendangmulyo. Teknik dan instrument penelitian yang digunakan yaitu berupa observasi, angket, wawancara, dan tes. Analisis data kualitatif yang digunakan dengan mereduksi data, penyajian data, dan kesimpulan sekaligus verifikasi data. Sedangkan analisis data kuantitatif untuk memperoleh validitas dan keefektifat melalui uji normatitas, uji-T, dan N-gain untuk memperkuat hasil. Penggunaan media komik LISSI dalam penelitian ini digunakan selama kegiatan pembelajaran dari Tema 1 Subtema 2 Pembelajaran 1 sampai 6. Komik LISSI memiliki keunggulan pada desainnya yang menarik, isi ceritanya yang dikaitkan dengan pembelajaran langsung dan kehidupan sehari-hari, serta luaran komik yang berupa komik cetak dan aplikasi memudahkan untuk kegiatan literasi baca-tulis sesuai kebutuhan siswa. Hasil rekapitulasi validasi komik LISSI memperoleh skor 85% dengan kategori valid. Hasil keefektifan komik LISSI menunjukkan bahwa komik LISSI efektif dalam meningkatkan kemampuan literasi baca-tulis siswa. Berdasarkan hasil diatas, dapat disimpulkan bahwa media komik LISSI sesuai dengan kebutuhan siswa, valid, dan efektif. Media komik LISSI dapat membantu siswa dalam kegiatan pembelajaran dan literasi baca-tulis.

Item Type: Skripsi/ Thesis (Sarjana)
Dosen Pembimbing: DOSEN PEMBIMBING I : Fina Fakhriyah, M.Pd DOSEN PEMBIMBING II : M. Syaffruddin Kuryanto, S.Si.,M.Or
Kata Kunci: Komik LISSI, Media Pembelajaran, Literasi Baca-Tulis
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Pendidikan > Teori dan praktek pendidikan
Program Studi: Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Mr Firman Al Mubaroq
Date Deposited: 27 Jul 2023 20:29
Last Modified: 27 Jul 2023 20:29
URI: http://eprints.umk.ac.id/id/eprint/18901

Actions (login required)

View Item View Item