Penerapan model auditory intelectually repetition untuk peningkatan hasil belajar ips tema 9 kelas v sdn 6 kandangmas

AJIE, THEDI MUSTIKA (2023) Penerapan model auditory intelectually repetition untuk peningkatan hasil belajar ips tema 9 kelas v sdn 6 kandangmas. Sarjana thesis, Universitas Muria Kudus.

[thumbnail of HALAMAN JUDUL]
Preview
Text (HALAMAN JUDUL)
HAL JUDUL.pdf - Published Version

Download (724kB) | Preview
[thumbnail of BAB 1]
Preview
Text (BAB 1)
BAB I.pdf - Published Version

Download (502kB) | Preview
[thumbnail of BAB 2] Text (BAB 2)
BAB II.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (467kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 3] Text (BAB 3)
BAB III.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (267kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 4] Text (BAB 4)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 5] Text (BAB 5)
BAB V.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (107kB) | Request a copy
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (231kB) | Preview
[thumbnail of LAMPIRAN] Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstrak

Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan penerapan model pembelajaran Auditory Intelectually Repetition dalam meningkatkan hasil belajar siswa kelas V SDN 6 Kandangmas mata Pelajaran IPS tema 9.Ketertarikan aktivitas belajar siswa masih rendah, permasalahan tersebut karena dalam pelajaran terlalu sering menggunakan metode ceramah dan pembelajaran yang berpusat pada guru sehingga siswa kurang berpikir kreatif sehingga mempengaruhi hasil belajar siswa. Masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana meningkatkan ketertarikan aktivitas belajar siswa dan hasil belajar siswa kelas V SDN 6 Kandangmas dengan diterapkannya model pembelajaran Auditory Intelectually Repetition. Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan aktivitas belajar siswa kelas V SDN 6 Kandangmas setelah diterapkannya model Auditory Intelectually Repetition. Penelitian tindakan kelas akan dilaksanakan di kelas V SDN 6 Kandangmas dengan subjek penelitian 20 siswa. Penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus,setiap siklus terdiri dari 2 pertemuan. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara, observasi, tes dan dokumentasi. Analisis data dalampenelitian ini terdiri dari analisis data kuantitatif dan analisis data kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terjadi peningkatan hasil belajar dan aktivitas belajar siswa. Hal ini terlihat pada siklus I memperoleh nilai rata-rata 75% dengan presentase klasikalnya 70% untuk hasil belajar sedangkan aktivitas belajar siswa memperoleh nilai 77% belum mencapai maksimal. Kemudian pada siklus II mengalami peningkatan mencapai nilai rata-rata 81% dengan presentase ketuntasan 85% yang tergolong kriteria sangat tinggi sedangkan untuk aktivitas belajar siswa memperoleh nilai 82%. Penelitian dikatakan berhasil karena sudah mencapai indikator keberhasilan sebesar 80% dari seluruh siswa yang mencapai nilai 75 dan aktivitas belajar siswa mencapai 82%. Berdasarkan hasil tersebut disimpulkan bahwa hasil belajar dan aktivitas belajar siswa dapat meningkat melalui penerapan model pembelajaran Auditory Intelectually Repetition. Berdasarkan hasil penelitian tindakan kelas yang dilakukan pada kelas V SDN 6 Kandangmas, disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran Auditory Intelectually Repetition dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Oleh karena itu, disarankan dalam menerapkan pembelajaran tersebut, guru lebih terampil, kreatif, dan inovatif dalam meningkatkan aktivitas beajar siswa.

Item Type: Skripsi/ Thesis (Sarjana)
Dosen Pembimbing: Dosen Pembimbing I: Dr. Wawan Shokib Rondli, S.Pd., M.Pd. Dosen Pembimbing II: Diana Ermawati, S.Pd. M.Pd
Kata Kunci: Model Pembelajaran, Auditory Intelectually Repetition, Hasil Belajar siswa
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Pendidikan > Teori dan praktek pendidikan
Program Studi: Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Mr Firman Al Mubaroq
Date Deposited: 21 Feb 2024 19:34
Last Modified: 21 Feb 2024 19:34
URI: http://eprints.umk.ac.id/id/eprint/20333

Actions (login required)

View Item View Item