Peningkatan Prestasi Akademik melalui Lingkungan Belajar, Disiplin Belajar dan Motivasi (Studi pada Universitas Muria Kudus dan Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri Kudus)

Abdussalam, - (2012) Peningkatan Prestasi Akademik melalui Lingkungan Belajar, Disiplin Belajar dan Motivasi (Studi pada Universitas Muria Kudus dan Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri Kudus). Update Test thesis, Universitas Muria kudus.

[thumbnail of Hal.Judul]
Preview
PDF (Hal.Judul)
PENGESAHAN.pdf - Accepted Version

Download (174kB)
[thumbnail of Bab.I] PDF (Bab.I)
BAB_I.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (87kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab.II] PDF (Bab.II)
BAB_II.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (379kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab.III] PDF (Bab.III)
BAB_III.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (224kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab.IV] PDF (Bab.IV)
Bab_IV_awal.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (657kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab.V] PDF (Bab.V)
Bab_V.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (26kB) | Request a copy
[thumbnail of Daftar Pustaka]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
Daftar_Pustaka_skripsiku_salam.pdf - Accepted Version

Download (63kB)
[thumbnail of Lampiran] PDF (Lampiran)
lampiran_skripsiku_untuk_pdf.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (350kB) | Request a copy

Abstrak

Universitas merupakan lembaga pendidikan yang mempunyai peranan strategis di dalam menunjang pembangunan sumber daya manusia baik nasional maupun internasional terutama dalam rangka meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan stabilitas nasional ke arah peningkatan kesejahteraan rakyat banyak. Peran yang strategis tersebut disebabkan oleh fungsi utama pendidikan, yaitu sebagai suatu wahana atau wadah yang menghimpun atau menampung sumber daya manusia agar menjadi bibit baru untuk mengharumkan Negara ini. Sumber daya manusia yang unggul dapat diperoleh dari sistem yang terdiri dari input, proses dan output. Input yaitu peserta didik atau mahasiswa yang melakukan semua aktivitas belajar. Proses yaitu semua yang dilaksanakan peserta didik atau mahasiswa untuk memperoleh ilmu. Sedangkan output yaitu hasil dari pembelajaran tersebut atau implementasi serta penerapan teori terhadap lingkungan baik dilingkungan masyarakat, dilingkungan sepermainan maupun dilingkungan keluarga, sehingga dari hasil pendidikan tersebut dapat memperoleh sumber daya yang unggul, berkualitas yang mampu menghadapi persaingan global pada dewasa ini. Permasalahan penelitian ini adalah bagaimana meningkatkan prestasi akademik melalui lingkungan belajar, disiplin belajar dan motivasi (Studi pada Universitas Muria Kudus dan Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri Kudus). Tujuan penelitian untuk menganalisis lingkungan belajar yang mendukung terhadap motivasi pada diri mahasiswa, menganlisis disiplin belajar terhadap motivasi pada diri mahasiswa, menganlisis lingkungan belajar terhadap prestasi akademik, menganalisis disiplin belajar terhadap prestasi akademik, menganalisis motivasi pada diri mahasiswa terhadap prestasi akademik. Populasi pada penelitian sebanyak 475 mahasiswa manajemen reguler S1 FE UMK, 416 mahasiswa akuntansi reguler S1 FE UMK dan 519 mahasiswa ekonomi islam STAIN Kudus total keseluruhan 1410 mahasiswa sebagai populasi. Pengambilan sampel yang berjumlah 140 mahasiswa, yang berdasarkan jumlah indikator 14 dikalikan 10. penarikan sampel dilakukan dengan 2 tahap, tahap pertama dengan cara purposive sampling dan tahap ke dua dengan cara proporsi random sampling. Hasil penelitian dianalisis dengan menggunakan pendekatan kuantitatif dan jenis penelitian Confirmatory serta metode analisis deskriptif persentase kemudian dianalisis faktor konfirmatori, analisis structural equation modelling (SEM). Berdasarkan analisis deskriptif persentase menunjukkan bahwa tingkat lingkungan belajar, disiplin belajar, motivasi dan prestasi akademik mahasiswa termasuk dalam kategori tinggi. Hasil analisis faktor konfirmatori diperoleh angka critical ratio (CR) lebih dari 1,96 dan nilai signifikan di bawah 0,005 dari tiap-tiap indikator yang digunakan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lingkungan belajar dan disiplin belajar berpengaruh atau meningkat maka meningkat pula motivasi yang ada di diri mahasiswa dan juga lingkungan belajar dan disiplin belajar berpengaruh secara langsung terhadap prestasi akademik yang diperoleh akan tinggi. Akan tetapi motivasi tidak berpengaruh langsung terhadap prestasi akademik. Jadi semakin kuat peran motivasi sebagai intervening dari lingkungan belajar dan disiplin belajar belum tentu meningkatkan atau tidak dapat meningkatkan prestasi akademik mahasiswa.

Item Type: Skripsi/ Thesis (Update Test)
Dosen Pembimbing: Pembimbing I = Drs. H. Chanafi Ibrahim, MM Pembimbing II = Dr. Kertati Sumekar, SE, MM.
Subjects: Pendidikan > Teori dan praktek pendidikan > Psikologi pendidikan
Pendidikan > Teori dan praktek pendidikan
Filsafat. Psikologi. Agama > Psikologi > Motivasi
Pendidikan > Teori dan praktek pendidikan > Pendidikan/ pelatihan guru di perguruan tinggi
Program Studi: Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Bimbingan & Konseling
Depositing User: Users 2136 not found.
Date Deposited: 14 Sep 2013 03:58
Last Modified: 14 Sep 2013 03:58
URI: http://eprints.umk.ac.id/id/eprint/863

Actions (login required)

View Item View Item